Home / Advertorial / Bontang

Kamis, 15 Agustus 2024 - 21:21 WIB

Siap Maju di Pilkada 2024, Agus Haris Akan Digantikan Oleh Riski Rudiansyan di DPRD Bontang

Bontang - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang, Agus Haris

Bontang - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang, Agus Haris

 

Bentangkaltim.com, Bontang – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang, Agus Haris bakal mengajukan pengunduran diri pada pertengahan September mendatang.

Hal tersebut lantaran, dirinya bakal maju sebagai Wakil Wali Kota Bontang mendampingi Neni Moerniaeni pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Keputusan tersebut, dikatakannya sudah bulat. Lantaran sudah mendapat restu dari Partai Golkar PKS dan Gerindra.

“Keputusan saya untuk maju sudah final sejak beberapa bulan yang lalu, pengajuan pengunduran diri akan saya lakukan pertengahan September mendatang,” ujar Agus Haris, usai Pelantikan anggota DPRD Bontang Periode 2024-2029, Kamis (15/08/2024) siang.

Baca juga  Band Asal Ibu Kota Last Child Akan Manggung di Bontang Dimalam Penutupan Bontang Digital Expo

Untuk menggantikannya di DPRD Kota Bontang, Agus Haris mengatakan sudah menyiapkan sosok pengganti. Orang tersebut yakni Riski Rusdiansyah, peraih suara terbanyak kedua setelah Agus Haris.

“Riski itu dapat suara terbanyak kedua setelah saya, yakni sebanyak 653 suara,” ujarnya.

Agus Haris mengatakan, pengganti dirinya di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang merupakan sosok muda. Yakni masih berusia 21 tahun. Hal tersebut menjadikannya anggota DPRD Bontang yang paling muda.

“Paling muda di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang dan mungkin paling muda di Indonesia,” pungkasnya.

Baca juga  Warga Loktuan Ditangkap Polisi Usai Miliki Pil LL Sebanyak 1.830 Butir

Lebih lanjut, dia mengatakan dirinya sudah mengenal baik Riski. Lantaran pemuda tersebut sudah lama bergabung di sayap partai Gerindra. Yakni Tunas Indonesia Raya (TIDAR).

Agus Haris pun menilai Riski sebagai sosok pengganti yang tepat, lantaran semangat dan kepedulian yang tinggi yang dimiliki.

“Selain karena suara terbanyak, Riski itu punya jiwa sosial yang tinggi. Jadi saya tidak perlu khawatir setelah meninggalkan kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang,” pungkasnya.(han/adv)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Pelindo Regional 4 Bontang Gelar Buka Puasa Bersama

Bontang

PWI Bontang Bagi-Bagi Ratusan Takjil ke Pasien RSUD, Dirangkai Kajian THR

Bontang

Banjir Akibat Curah Hujan Deras, Genangan Air Telah Masuk ke Rumah Warga

Advertorial

Tebar Berkah Ramadan, MTM Yayasan Baiturrahman Salurkan Bantuan Rp574 Juta

Bontang

Ijazah Ditahan Sekolah, Siswa Ini Dapat Bantuan dari YUM

Bontang

Kembali Digelar, Komunitas Gerakan The Power Of Gotong Royong Akan Lakukan Aksi Sosial “SERAMBI 1000 BERKAH” di Bontang

Bontang

SMSI Serahkan Sertifikat Keanggotaan Perusahaan Pers di Bontang

Bontang

Rayakan Milad dan Sambut Bulan Ramadhan, 2.500 Peserta Ikuti Pawai Obor 2025