Bentangkaltim.com, Bontang – Diterima informasi, seorang pelajar di Kota Bontang tembak temannya menggunakan senapan.
Beredar kronologi yang menyatakan bahwa mereka bermain diganggu dengan kemunculan tikus.
Dalam hal ini, redaksi Bentang Kaltim mendatangi rumah korban, dan menanyakan langsung kronologi sebenarnya ke teman-teman korban yang menjadi saksi mata.
MR dan MA sebagai saksi mata mengatakan awal mulanya saya berada di lantai dua dirumah pelaku bersama raffiu ini.
“Setelah sholat ashar bermain saya, korban dan pelaku mobile legend di lantai dua mereka berkunjung kerumah pelaku karena main disana di teras lantai dua,” ujarnya.
Kemudian, saat draft pick pertama pelaku dengan inisial M langsung bawa senjata langsung todong korban.
“Pelaku mengambil senapan angin milik orang tuanya. Sambil berkata siapa ini yang mau kutembak. Awalnya kita kira itu becanda saja, ternyata benaran ditembak. Habis itu si korban bilang ah sakitnya, lalu itu tergeletak karena kesakitan,” beber Alif saat ditanyai langsung oleh redaksi Bentangkaltim.com
Korban masih berumur 15 tahun sedangkan pelaku merupakaj adik tingkat korban disalah satu SMP Negeri di Bontang.
Saat ini korban berhasil menjalankan operasi. Namun belum sadarkan diri.(han)