Home / Advertorial / Bontang

Selasa, 10 Juni 2025 - 20:53 WIB

Pelindo Regional 4 Bontang Laksanakan Program Penanaman Pohon Dalam Rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Bentangkaltim, Bontang -Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada 5 Juni 2025 dan sebagai bagian dari upaya untuk mendukung pelestarian lingkungan hidup dan menciptakan kawasan yang ramah lingkungan, Pelindo Regional 4 Bontang melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon dan tanaman hias di area sekitar kawasan kantor dan area terpilih yang berada di kawasan Bontang lestari.

Kegiatan diikuti oleh karyawan dan karyawati PT Pelindo Regional 4 Bontang bersama Ibu-ibu PIP (Persatuan Istri Pelindo), dan perwakilan penerima bibit pohon yg diwakili oleh pemilik lahan di kawasan Bontang Lestari. Penanaman pohon ini sekaligus menjadi simbol kepedulian terhadap lingkungan dan komitmen bersama untuk menjaga kelestarian alam di sekitar lingkungan Pelindo Bontang.

“Kegiatan penanaman pohon hari ini merupakan bagian dari komitmen kita bersama dalam mendukung lingkungan kantor yang ramah lingkungan. Melibatkan seluruh karyawan dalam aksi nyata seperti ini bukan hanya mempererat kebersamaan, tapi juga menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap lingkungan sekitar,” ujar Capt Adnan Arifin Selaku General Manager Pelindo Regional 4 Bontang.

Baca juga  Pelindo Regional 4 Bontang Salurkan Hewan Qurban Melalui Program "Pelindo Berbagi Qurban"

Penanaman pohon ini juga sejalan dengan tujuan pemerintah dalam mengurangi dampak perubahan iklim serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian alam. Jenis pohon yang ditanam meliputi pohon buah-buahan, tanaman hias, dan berbagai tanaman lainnya yang dipilih berdasarkan kemampuan bertahan hidup dan manfaat ekologisnya.

Pelindo Regional 4 Bontang berharap, melalui kegiatan ini, tidak hanya kawasan kantor yang menjadi lebih hijau, tetapi juga dapat memberikan contoh positif bagi perusahaan lain dan masyarakat dalam menjaga kelestarian alam. Program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan yang terus dijalankan oleh Pelindo. (ril/adv)

Baca juga  Dispora Kaltim Ungkap Strategi Budayakan Olahraga Tradisional Pada Generasi Muda

 

Tentang Pelindo

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang juga dikenal dengan Pelindo adalah Badan Usaha Milik Negara yang bergerak dalam bidang jasa kepelabuhanan. Tugas, wewenang, dan tanggung jawab Pelindo, mengelola Pelabuhan yang tersebar di 32 provinsi di Indonesia. Pelindo menjalankan bisnis inti sebagai penyedia fasilitas jasa kepelabuhanan yang memiliki peran kunci guna menjamin kelangsungan dan kelancaran angkutan laut. Dengan tersedianya prasarana transportasi laut yang memadai, Pelindo berperan dalam menggerakkan perekonomian serta mendorong pertumubuhan ekonomi nasional.

Share :

Baca Juga

Advertorial

Berdayakan 60 Penjahit Lokal, Pemkot Harap Seragam Gratis Didistribusikan Sebelum Tahun Ajaran Baru Dimulai

Advertorial

Pelindo Regional 4 Bontang Salurkan Hewan Qurban Melalui Program “Pelindo Berbagi Qurban”

Advertorial

Kebijakan MK Soal Sekolah Swasta Gratis, 4 Sekolah di Bontang Siap

Advertorial

Rayakan Idul Adha 1446 H SDN 012 Bontang Selatan Sembelih 3 Ekor Sapi

Bontang

Idul Adha 1446 H, Muhammadiyah Bontang Himpun 32 Hewan Kurban

Bontang

Rayakan Idul Adha, Citimall Bontang Bagikan Hewan Qurban Untuk Masyarakat Sekitar

Advertorial

SDN 001 Bontang Selatan Gelar Pentas Seni dan Pelepasan Siswa Kelas VI

Advertorial

SDN 012 Bonsel Umumkan Kelulusan, Sekolah Berikan Apresiasi Untuk Siswa Teladan